Blog membahas segala sesuatu tentang Film

Sinopsis Drama Turki Kawin Paksa SCTV


Sinopsis Lengkap


Hai! Kali ini Sinopsisperfilman.blogspot.co.id akan membahas tentang Drama Turki berjudul Kawin Paksa. Yap benar! Drama kali ini pernah tayang sebelumnya dengan judul Zahra. Entah mengapa SCTV menayangkan kembali dengan judul berbeda. Drama yang memiliki judul asli "The Little Bride" ini drama asal Turki yang akan tayang pada 12 Oktober 2015 Pukul 22.00 WIB.

Drama Kawin Paksa ini menceritakan tentang gadis muda bernama Zahra (Cagla Simek). Ia merupakan siswi yang bisa dibilang berbakat di sekolahnya. Namun sayang, Sang Ayah berniat menjodohkannya dengan pria kaya karena masalah keuangan keluarganya. Zahra yang dikenal penurut tentu saja dengan berat hati menyetujui niat Ayahnya.

Tentu saja pernikahan dini tersebut membuat Zahra tertekan. Dikarenakan ia tidak kenal baik dengan suaminya bahkan keluarga mereka. Beruntung Zahra memiliki Guru yang baik dan penyayang bernama Melek (Gozde Mukalevat). Melek meyakinkan Zahra jika ia terus berprestasi dan tidak menyerah maka masa depan cerah akan menantinya.

Daftar Profil Nama Pemain Drama Turki Zahra :
Cagla Simsek sebagai Zahra Kara Kirman
Orhan Simsek sebagai Azad Kirman
Gozde Mukavelat sebagai Melek Soyger Kirman
Ufuk Sen sebagai Devran Kirman
Sema Aybars sebagai Nujin Kirman
Ali Cakalgo sebagai Kadim Kirman
Arif Selcuk sebagai Cemal Kirman
Ece Okay sebagai Behiye Kirman
Melda Arat sebagai Zumrut Kirman
Onurcan Kirsan sebagai Ferman Kara
Burcu Yuce sebagai Berfin Kirman Kara
Gokhan Sahin sebagai Ali Kirman

Jam Tayang :
12 Oktober 2015 Pukul 22.00 WIB

Trailer Drama Turki Kawin Paksa SCTV




Sekian informasi tentang Drama Turki Kawin Paksa SCTV dari saya , Bagi yang ingin menambahkan atau bertanya silahkan isi pada kolom komentar. Ikuti terus Update terbaru dari Sinopsisperfilman.blogspot.co.id. Semoga artikel ini dapat menambah informasi dan bermanfaat bagi anda.
Tag : TV Series
0 Komentar untuk "Sinopsis Drama Turki Kawin Paksa SCTV"

Back To Top