Blog membahas segala sesuatu tentang Film

Sinopsis Film The Wedding & Bebek Betutu (2015)

 The Wedding & Bebek Betutu

Sinopsis Lengkap


Kali ini Sinopsisperfilman.blogspot.com akan membahas tentang film The Wedding and Bebek Betutu. Film bergenre Komedi ini merupakan film garapan sutradara Hilman Mutasi. Film ini dibintangi oleh sejumlah komedian ternama tanah air dan Ex- Extravaganza sebut saja Tora Sudiro, Indra Birowo, Ronal Surapradja, Aming, Tike Priatnakusumah. Rony Dozer, Virnie Ismail, Sogi Indra Dhuaja dan masih banyak lagi. Film ini rilis pada 8 Oktober 2015.

Film The Wedding & Bebek Betutu ini menceritakan tentang sejumlah staff hotel ternama yang biasa disebut "The Crew". Mereka harus melakukan misi menyelamatkan pesta pernikahan. Misi ini sangat amat penitng karena, calon mempelai yang akan diselamatkan adalah putri dari pemilik hotel tersebut. Mau tak mau "The Crew" harus turun tangan dan harus sukses dalam misi kali ini.

Pernikahan mewah anak dari pemilik hotel ini terancam gagal karena ada pihak lain yang berusaha menggagalkan pernikahan ini. Misi kali ini untuk "The Crew" merupakan misi hidup mati karena jika misi ini gagal kemungkinan besar mereka akan dipecat dari hotel tempat mereka bekerja. Mereka hanya diberi waktu selama 24 Jam untuk menyelesaikan semua. Mampukah "The Crew" Menyelamatkan pesta tersebut ??

Sutradara :
Hilman Mutasi

Pemain The Wedding & Bebek Betutu :


    Tora Sudiro sebagai Januar Edwin, sang koki hotel
    Aming sebagai Tingtong, sang wedding organizer
    Omesh sebagai Bagas Wicaksono, sang mempelai pria
    Sogi Indra Dhuaja sebagai Angga Wijaya, sang manajer banquet
    Tike Priatnakusumah sebagai Kokom Komalasari, sang petugas housekeeping
    Edric Tjandra sang Mayo Meositta, sang petugas concierge
    Ence Bagus sebagai Muhammad Ikhsan, sang ahli reparasi
    Ibob Tarigan sebagai Iwan Kurniawan, sang penyambut tamu hotel
    Mieke Amalia sebagai Rani Sastranegara, ibu dari mempelai perempuan
    Ronal Surapradja sebagai Rama Sastranegara, ayah dari mempelai perempuan
    Adinda Thomas sebagai Lana Sastranegara, sang mempelai perempuan
    TJ sebagai Tuti Wicaksono, ibu dari mempelai laki-laki
    Indra Birowo sebagai Edo Wicaksono, ayah dari mempelai laki-laki
    Virnie Ismail sebagai Tantri, sang penyedia dekorasi pernikahan
    Marcel Chandrawinata sebagai Alex Handi, mantan pacar mempelai perempuan
    Kiena Dwita sebagai Lisa Soerjo, sepupu mempelai perempuan
    Rony Dozer sebagai Aam Khanam, wedding organizer yang lain
    Muhammad Fachroni sebagai Kang Peppa
    Erwin Moron sebagai tukang sayur
    Ery Makmur sebagai polisi

Rilis :
8 Oktober 2015

Trailer The Wedding & Bebek Betutu




Sekian informasi Sinopsis The Wedding & Bebek Betutu dari saya , Bagi yang ingin menambahkan atau bertanya silahkan isi pada kolom komentar. Budayakan mencatumkan link sumber atau minta izin ketika ingin mengambil artikel orang lain. Semoga artikel ini dapat menambah informasi dan bermanfaat bagi anda.
0 Komentar untuk "Sinopsis Film The Wedding & Bebek Betutu (2015)"

Back To Top